Tumor Adik Zahra Semakin Membesar
terkumpul dari target Rp. 50.000.000
Zahra Nur Alifah, usianya baru menginjak 8 tahun namun ia terpaksa harus berhenti sekolah karena mengidap tumor ganas di mulutnya. Pak Muslihin, ayah Zahra menjelaskan bahwa tumor yang di idap Zahra berawal dari proses cabut gigi.
“Pertamanya pernah cabut gigi, gigi udah tumbuh 2, yang satu tumbuh udah goyang trus yang satu lagi tumbuh tapi ngga goyang. Trus dicabut tapi di injeksi. Ngga lama ada tumbuh benjolan kecil kayak jerawat, lama kelamaan bengkaknya ke pipi mulai kelihatan”, jelas Pak Muslihin.
Zahra sempat dibawa ke RSKGM untuk dibersihkan giginya karena memang ada gigi yang berlubang. Sudah 3 kali berobat di RSKGM tidak ada perubahan, akhirnya Zahra dirujuk ke Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung pada tanggal 3 Agustus.
Di RSHS Zahra menjalani tindakan pengambilan sampel daging di dalam mulutnya. Dan didapatlah hasil bahwa Zahra mengidap tumor Embriyonal Rhabdosarcoma berukuran 1.5 x 1 x 0.7 cm di mulutnya, dan ukurannya semakin hari terlihat semakin membesar.
Ia terpaksa harus berhenti sekolah, karena Zahra sedang menjalani pengobatan alternatif Al-Hikmah di Desa Pengalusan, Mrebet, Purbalingga. Zahra berharap agar bisa sembuh dari penyakit yang diidapnya supaya dapat kembali bersekolah dan mengaji lagi.
#HappyPeople, saat ini Zahra membutuhkan dukungan kita untuk bisa sembuh. Mari kita bantu Zahra dengan berdonasi melalui Sharing Happiness. Kita bantu Zahra untuk bisa kembali sembuh dan bersekolah lagi. Berbuat Nyata, Berbagi Bahagia bersama Sharing Happiness!!!
Pesan kamu akan langsung terkirim ke Fenti Susanti
Tumor Adik Zahra Semakin Membesar
terkumpul dari target Rp. 50.000.000